KETIKA TUHAN MELETAKKAN NATAL

KETIKA TUHAN MELETAKKAN NATAL

(Baca: Lukas 2:7)

Natal1

       Natal dalam istilah Kamus Besar Bahasa Indonesia memiliki dua pengertian: kelahiran seseorang dan kelahiran Isa Almasih. Ketika Tuhan menempatkan manusia ada di bumi ini, maka di sana segala suka dan duka menyatu dalam satu paket kehidupan dengan tujuan yang dirancang Tuhan mulia.

       Sejak pertama kali manusia diciptakan dan ditempatkan di Taman Eden (Kejadian 2:15), di sana Tuhan punya misi bagi manusia yakni mengelolah alam secara bertanggung jawab. Kata “menempatkan” dalam bahasa Ibrani (וַיַּנִּחֵ֣הוּ) “wayannihehu” mengandung arti meletakkan atau membaringkan atau memberi ruang untuk sendiri. Kata dibaringkan “anakleno” (ἀνακλίνω) yang sama ini lah yang dipakai dalam Lukas 2:7 ketika bayi Yesus diletakkan di palungan.  

       Ketika Tuhan menempatkan manusia memulai kehidupan, maka di sana Tuhan memberi ruang bukan hanya beristirahat, tetapi juga bertumbuh dan berbuah dalam karya dan kreasi. Kelahiran berarti permulaan hidup, maka akan ada akhir hidup (kematian).

       Natal mengingatkan kita bahwa kehidupan di dunia ini sementara, ada permulaan dan akan ada akhirnya. Berbahagia lah orang yang mengerjakan misi hidup yang Tuhan percayakan kepadanya. Ketika Tuhan meletakkan Natal dalam diri Anda dan saya, IA mempercayakan hidup untuk kita jalani dalam keseimbangan antara istirahat dan bekerja. Kiranya hidup kita boleh memuliakan nama Tuhan. Selamat memasuki masa Adven. Tuhan memberkati.

KETIKA TUHAN MENEMPATKAN MANUSIA, DI SANA IA MEMPERCAYAKAN HIDUP BAGI KEMULIAANNYA

Facebooktwitterredditpinteresttumblrmail

SUMUR CINTA

SUMUR CINTA

(Baca: Yohanes 4:14)

air hidup

       Dari manakah datangnya cinta? Bagi laki-laki bisa jadi jawabannya adalah dari mata turun ke hati, namun bagi wanita bisa jadi dari sikap dan perbuatan cowok tersebut. Konon di Universitas Petra Surabaya ada yang namanya kolam jodoh, yakni tempat bersantai duduk di depan air mancur selagi istirahat jam kuliah. Begitu banyak nya orang di tempat itu bisa jadi pertemuan antara lawan jenis dan jatuh cinta.

       Menariknya, di Alkitab ada pula kisah sumur cinta yakni pertemuan antara sepasang pemuda dan pemudi yang kemudian jatuh cinta, menikah dan mengukir perjalanan hidup yang sangat penting bagi sejarah iman umat Allah. Kisah cinta Yakub dan Rahel berawal dari pertemuan di sumur (Kejadian 29:14). Kisah cinta Musa dan Zipora juga berawal dari pertemuan di sumur (Keluaran 2:17). Oh ya, Ishak mendapatkan pasangan hidup bernama Ribka (Kejadian 24:21) juga bermula di depan sumur. Sebuah misi yang diberikan Abraham kepada manajernya untuk mencari pasangan hidup bagi putra tunggal.

       Sumur bukan hanya menjadi sumber kehidupan bagi banyak orang dengan dipenuhinya kebutuhan air, tetapi sekaligus menekankan lambang    sumber kehidupan dari Tuhan. Ketika wanita Samaria menimba air di depan sumur, di sana terjadi perjumpaan dengan Tuhan Sang Air hidup (Yohanes 4:14). Sumur cinta itu digenapi dengan datangnya Sang Cinta yang memberikan kehidupan kepada manusia. Di dalam Tuhan lah kita dapat berusaha, berharap dan menemukan jawaban atas pergumulan kita. Apa yang Anda gumulkan saat ini? Pasangan hidup? Jati diri? Mencari makna di tengah pengembaraan hidup? Haus akan kebutuhan dasar sandang, papan, pangan? Apapun itu, mari bawa di hadapan Tuhan dan minta lah hikmat-Nya. Ia sanggup menolong Abraham, Ishak, Yakub, Musa. Ia sanggup menolong Anda dan saya. Amin. Selamat memasuki tahun 2018.

BARANGSIAPA PERCAYA KEPADA YESUS, DARI DALAM HATINYA AKAN MENGALIR ALIRAN-ALIRAN AIR HIDUP

Facebooktwitterredditpinteresttumblrmail

ORANG MENINGGAL TIDAK PERGI BEGITU SAJA

ORANG MENINGGAL TIDAK PERGI BEGITU SAJA

(Baca: I Tesalonika 4:13-18)

Karena jikalau kita percaya, bahwa Yesus telah mati dan telah bangkit, maka kita percaya juga bahwa mereka yang telah meninggal dalam Yesus akan dikumpulkan Allah bersama-sama dengan Dia (I Tesalonika 4:14).

roh

 

       Kata “meninggal” adalah sebutan tabu dan dihindari banyak orang. Meninggal berarti berpisah, mati atau akhir. Apa yang terjadi kepada orang yang meninggal? Apakah orang tersebut lenyap begitu saja atau rohnya gentayangan?

       Alkitab menyebutkan bahwa orang yang meninggal tidak hilang atau lenyap. Ada kehidupan sesudah kematian. Paulus mengingatkan jemaat di Tesalonika tentang penghiburan bagi orang-orang berduka (I Tesalonika 13, 18). Pertama, ada pengharapan hidup bahwa orang-orang percaya yang meninggal rohnya tidak gentayangan tetapi berada dalam keadaan istirahat dan akan dikumpulkan Allah bersama-sama dengan Dia (Ayat 13-15).

       bookKedua adalah realitas bahwa pada hari kiamat, yakni segala sesuatu di dunia berakhir maka akan terjadi reuni akbar menyongsong Yesus di sorga. Orang yang meninggal sebelum kita dan sesudah kita di masa yang akan datang sama-sama memiliki roh yang bersifat kekal dan tidak akan dilupakan oleh Tuhan (ayat 14-18).

       Setiap kali ketika saya memimpin ibadah pemakaman, ada pesan penting Firman Tuhan bagi semua orang. Tuhan ingat setiap orang yang telah meninggal dan akan memanggil satu persatu terlebih dahulu sebelum kita. Seperti giliran undian yang naik nomor, demikian tidak ada seorangpun yang tahu siapa yang dipanggil Tuhan berikutnya. Itulah sebabnya kita diingatkan untuk tidak hidup di dalam kejahatan melainkan memegang teguh iman, kasih dan pengharapan keselamatan (I Tesalonika 5:9-10). Kiranya Tuhan menolong kita mengawal perjalanan hidup ini berharga, penuh makna dan selamat.

 

HIDUP INI ADA BATASNYA, PERGUNAKAN SEBAIK MUNGKIN BERSAMA DENGAN TUHAN

judgement day

Facebooktwitterredditpinteresttumblrmail