GELAPNYA GUA SINGA

GELAPNYA GUA SINGA

Sesudah itu raja memberi perintah, lalu diambillah Daniel dan dilemparkan ke dalam gua singa. Berbicaralah raja kepada Daniel: “Allahmu yang kausembah dengan tekun, Dialah kiranya yang melepaskan Engkau!” (Daniel 6:17).

 

       Apakah Anda takut gelap? Banyak anak-anak yang tidak berani tidur sendiri karena takut gelap. Bagi sebagian orang dewasa, daerah gelap tetap menjadi momok yang angker terkhusus di daerah rawan pencurian, perampokan dan pembunuhan. Bagi sebagian orang tertentu, gelap dapat menjadi fobia (ketakutan sangat berlebihan) yang mengerikan baginya. Gelap disandingkan dengan ketidakjelasan, negatif dan ketidakpastian.

       Gelap inilah keadaan yang dialami oleh Daniel begitu gua singa itu ditutup oleh batu besar dan dimeteraikan untuk tidak boleh diotak atik. Daniel meski akrab dengan raja Darius (538-536 B.C), namun fitnah dan jebakan para petinggi pemerintah berhasil melaksanakan hukuman mati super kejam jaman Media Persia. Kematian seolah segera dijumpai Daniel secara mengerikan karena singa-singa yang lapar siap menerkam Daniel bahkan di tengah kegelapan. Namun justru dalam kegelapan lah terdapat ketidakpastian antara  hidup dan mati, yang tersisa adalah campur tangan kuasa Tuhan. Daniel selamat dari gua singa dan musuhnya lah yang justru remuk di makan singa-singa yang lapar.

       Hidup ini terkadang juga serasa berada dalam kekelaman. Gelapnya gua singa bagi kebanyakan orang adalah sebuah takdir dari akhir kehidupan, namun bagi umat Tuhan gelapnya gua singa adalah sebuah kesempatan dibalik ketidakpastian. Tidak peduli seberapa gelap keadaan, apabila umat-Nya bersandar dan melibatkan Tuhan maka ada harapan terang akan datang.

       Saya teringat film kartun kisah Alkitab anak tentang Daniel. Cerita itu diimprovisasi bahwa Daniel justru bersahabat dengan para singa di gua gelap tersebut. Sewaktu keluar dari gua singa, Daniel berpamitan dan berkata, “Thanks for the pizza (Terima Kasih untuk pizza nya ya)!”. Tentu saja cerita ini dikemas untuk konteks anak-anak dengan maksud bahwa Tuhan itu sanggup memelihara meski dalam gua yang gelap.

       Dari dalam gelap terbitlah terang. Itulah keadaan orang yang berada di dalam Tuhan meski kekelaman menyelimutinya. Tuhan akan menjadi terang dan pertolongannya. Tuhan yang akan menjadi hikmat dan kekuatannya. Maukah Anda tetap melibatkan dan berharap kepada-Nya? Lebih baik berjalan bersama Tuhan meski lewat kekelaman dari pada berjalan dalam kelancaran tetapi tanpa Tuhan. Gelapnya gua singa bukan berarti Tuhan tidak ada. Imanuel, Tuhan beserta kita.

DARI DALAM GELAP TERBITLAH TERANG

 

Facebooktwitterredditpinteresttumblrmail

PEMENANG ATAU PECUNDANG?

PEMENANG ATAU PECUNDANG?

(Baca: Hakim-hakim 16:30)

2 Timothy 2

       Amokrane Kiane Sabet (asal Perancis) adalah mantan pegulat Mixed Martial Art yang kerap gagal dalam pertandingan. Pria berbadan besar dan bertato sejak 2013-2016 tinggal di Bali dan kerap  makan tidak bayar, berkendaraan secara ugal-ugalan dan banyak kasus lain yang membuatnya didatangi oleh kepolisian. Akhir hidupnya ditembak polisi setelah menusuk mati anggota kepolisian. Ia adalah contoh pria pecundang.

AMO

       Bagaiman dengan Simson? Orang Yahudi menyebutnya. Kelahiran Simson adalah jawaban dari doa orang Israel yang sedang dijajah Filistin. Tuhan menganugerahkan kekuatan super kepada Simson dengan syarat hidup kudus (rambutnya tidak dicukur). Simson memilih jalan hidup yang najis dari pandangan  Taurat: makan madu dari bangkai singa, kawin berdasarkan nafsu tanpa mencari kehendak Tuhan, keji terhadap anjing, dan berulang kali membunuh orang Filistin karena marah dan benci.

sam

       Sekilas Simson mirip Amokrane yang berbadan besar, kerap melakukan kekerasan dan meninggal dalam keadaan marah dan benci dengan orang lain. Kenapa kisah hidup Simson dicatat di Kitab Suci? Apa istimewanya? Simson bisa jadi gambaran diri kita dan apa yang akan terjadi apabila kita memilih jalan hidup seperti itu. Simson bukan Ateis, ia percaya Tuhan. Ia hidup di jaman orang melakukan apa saja yang dianggapnya benar. Kalau diumpamakan sebagai rumah, Simson tidak mengkoleksi emas dan perak tetapi sampah dan penyakit. Kelebihannya adalah ia sayang keluarga dan membela bangsanya.  

      Rasul Paulus mengilustrasikan hidup orang percaya adalah Bait Allah, jikalau ia menyucikan dirinya dari hal jahat, maka ia akan menjadi perabot rumah untuk maksud yang mulia (2 Timotius 2:21). Manakah yang Anda pilih dalam hidup ini: Pemenang atau Pecundang? Menjadi pemenang bukan berarti hidup tanpa kelemahan atau justru menutup-nutupi kekurangan (munafik). Menjadi pemenang berarti berusaha mengerjakan setiap hari kehidupan yang benar, kudus dan yang berkenan kepada-Nya. Saat membaca renungan ini, Anda sedang ada di posisi mana? Kiranya Tuhan menolong kita mengerjakan hidup ini dengan baik dan benar.  Amin.

BECOME THE CONTAINER OF GOD CAN USE TO PRESENT FOR THE BLESSING

Facebooktwitterredditpinteresttumblrmail

MICKEY MOUSE CLUB HOUSE

MICKEY MOUSE CLUB HOUSE

(Baca: Yesaya 65:17-25)

mickey mouse club house

 

 

       Pagi itu anak-anak saya sedang menonton acara televisi yang berjudul “Mickey Mouse Club House” gebutan Disney Channel. Sebenarnya acara televisi yang mengajarkan identifikasi dan cara memecahkan masalah ini bukan barang baru buat kami. Apalagi tokoh karakter seperti Mickey, Donald, Goofy, Daisy, dan kawan-kawan sudah dikenal bahkan sejak saya masih kecil. Di balik acara yang dibuat menarik terdapat falsafah pengajaran karakter, budi pekerti dan kerjasama tim.

       Ya, namanya orang tua sedang menemani anak-anak nonton tiba-tiba saya melihat apa yang tidak dilihat anak-anak. Dalam benak terbersit, “lho… itu kan anjing, bebek dan tikus! Dalam realitas anjing akan kejar dan gigit tikus; kemudian bebek akan lari terbirit-birit. Bagaimana mungkin tikus memimpin semua kawanan binatang?! Mereka tidak mungkin akur, dapat bekerja sama apalagi sampai saling mengasihi.” Di sanalah langsung teringat sebuah harapan dan visi yang dimiliki oleh Yesaya dari Tuhan bahwa serigala dan anak domba bisa makan rumput bersama; singa dan ular menjadi jinak dan tidak ada kejahatan atau perbuatan busuk di langit dan bumi baru (Yesaya 65:25).

     lionlamb  Inilah gambaran hari Tuhan (לַיהוָ֧ה י֞וֹם) sebuah pengharapan bahwa dunia yang membusuk dengan dosa kejahatan, kekejaman, kesadisan, dan kehancuran akan berhadapan dengan pengadilan Allah. Tuhan akan mengubah dan membuat segala sesuatu indah pada waktu-Nya. Yesaya menggambarkan sebagai keadaan yang hidup dalam damai sejahtera, tidak ada sakit hati dan penderitaan, ada hasil yang sangat baik dibalik kerja keras. Singkatnya: ada pengharapan hidup dalam berkat Tuhan.

       Lebih dari 92 Film “Mickey Mouse Club House” telah dibuat dan ratusan bahkan ribuan gambar, cerita, komik, dan klip tentang setetes rasa perdamaian seperti yang disebut oleh Yesaya sebenarnya adalah kerinduan kita semua. Mari pastikan hidup di dalam hadirat Tuhan yang kudus sehingga ketika datang hari Tuhan  (לַיהוָ֧ה י֞וֹם), maka itu adalah berkat Tuhan dan bukan kutuk, hari yang indah bukan neraka mengerikan.

BERKAT TUHAN DALAM DAMAI DIMULAI DI SINI DAN DARI HATI YANG PERCAYA

Facebooktwitterredditpinteresttumblrmail